Ini disebabkan kelainan metabolisme zat hidrat arang dengan 50% disebabkan faktor turunan, yang ditandai dengan air kemih yang melimpah dan glukosa (gula darah) di dalam darah dan air kemih.''
Diperkirakan bahwa penyakit gula disebabkan kerusakan pada "pulau-pulau Langerhans" di dalam kelenjar ludah perut, yaitu sel-sel yang menghasilkan insulin. Dalam banyak hal ini memang ternyata benar. Namun aneh juga dalam beberapa hal, tidak ditemukan kerusakan yang demikian. Penyelidikan ini di tambah dengan bukti-bukti lain telah menyakinkan para ahli bahwa penyakit ini tidak selamanya disebabkan oleh kerusakan dalam kelenjar ludah perut itu sendiri. Ketimpangan-ketimpangan lain di dalam jaringan-jaringan tubuh dapat juga mengganggu metabolisme zat hidrat arang.''
Penyakit gula bukan hanya berbahaya tetapi lazim terdapat di antara 4 prosen wanita 2 prosen pria di Amirika serikat. Penyakit ini kapan saja dapat berkembang. Biasa penyakit ini mulai kelihatan sewaktu tubuh memerlukan tenaga seperti waktu mendapat cidera, infeksi yang hebat atau ketegangan emosi. Penyakit ini lebih sering terdapat di antara orang gendut daripada orang yang berat badannya normal.''
Dalam penyakit gula, cadangan dan pengeluaran glukosa berkurang dari dalam hati dan prosesnya terganggu sehingga sel-sel tubuh menggunakan glukosa itu sebagai sumber tenaga. Sebab itupenderita penyakit ini harus menambah tenaga dari metabolisme gizi dan lemak lebih dari biasa.''
Pada masa cara pengobatan yang serba kurang, angka kematian menanjak. Sekarangpun bagi anak-anak yang mulai mengidap penyakit ini, angka kematian lebih tinggi daripada penderita dewasa. Bilamana penyakit ini mulai menyerang orang dewasa, kemungkinan sembuh sangat besar dibandingkan dengan orang biasa, asal cara pengobatan itu diawasi dengan ketat agar proses-proses penyembuhan berlangsung normal di dalam tuguh.''
Gejala-gejala yang harus diperhatikan pasien.
Bilamana penyakit gula mulai menyerang seorang anak, gejalanya ialah air kemih yang terlalu banyak, rasa haus yang hebat, keinginan buang air besar pada malam hari, ngompol, nafsu makan bertambah sekalipun berat badan menurun, lemah, dan kulit terasa gatal.''
Apa Yang Didapati seorang dokter :
Dokter akan menemukan gula di dalam air seni, dan kadar glukosa yang lebih tinggi di dalam darah, dan ternyata dengan hasil penelitian penggunaan gula, penderita itu tidak menggunakan gula darah dengan cepat sesudah makan sebagaimana biasanya. Glukosa bertumpuk di dalam darah dan dibuang melalui air seni, bukan digunakan sebagai penghasil tenaga.''
Kalau penyakit itu di biarkan saja, komplikasi serius akan timbul yang memperpendek umur pasien itu. Pembulu darah mulai mengalami kerusakan karena mengeras, istimewa pembuluh nadi tanjuk jantung. Tata sarafpun mulai mengalami kelainan, seperti radang selaput saraf, kehilangan daya tangkap terhadap getaran, tidak dapat mengendalikan air kemih. Komplikasi lain adalah penyakit ginjal. Kecenderungan untuk mendapat infeksi kulit dan jaringan-jaringan tubuh lainnya lebih besar daei normal. Bahaya yang selalu mengintai ialah pingsan.''
Ada dua keadaan yang berbeda yang menyebabkan kehilangan kesadaran pada penderita penyakit gula. Yang pertama berkembang secara pelan-pelan, apabila glukosa dalam darah meningkat dan tidak diganti dengan menambahi insulin. Ini disebut pingsan deabetes. Yang kedua dapat berkembang dengan pesat apabila cadangan gula dalam darah pasien dan dalam jaringannya begitu menurun sehingga sel-sel tubuhnya kehilangan tenaga. Ini dapat berkembang apabila penderita itu mengambil insulin dosis tingi ata obat lain yang diperlukan.''
Untuk pengobatan darurat bagi kedua penyakit ini : A menangani orang pinsan :( mohon di cari di google)
C. Karena bahaya pingsan insulin ini selalu mengancam, maka dianjurkan agar penderita penyakit gula selalu membawa kartu pengenal atau kalung yang menunjukkan dia seorang penderita diabetes. Kalau dia kelihatan berlaku aneh atau tidak sadarkan diri, maka hubungilah dokternya dengan segera atau panggillah mobil ambulan. Dalam kartu itu harus ada nama dan alamat sipasien, nomer teleponnya, nama dokter pribadinya, alamat dan nomer teleponnya.''
Barangkali unsur makananlah faktor terpenting dalam pengobatan diabetes. Bayak kasus yang dapat ditangani dengan baik tanpa penambahan insulin atau obat lainya, asal penderita itu mengikuti program pengaturan makanan, terutama kalau penyakit itu berkembang dalam orang dewasa. Aturan makan bagi penderita penyakit gula biasanya sederhana, kecuali mengurangi atau menghindarkan zat hidrat arang yang mudah diserap. Semua makanan harus diukur dengan teliti agar tubuh tidak terlalu gendut. Seorang penderita deabetes menghadapi kesulitan hanya kalau dia lengah dalam mengikuti aturan makan.''
Faktor penting yang kedua dalam pengobatang penyakit gula ialah memberikan insulin atau salah satu "bahan penambah gula" Penyuntikan insulin di bawah kulit itulah satu cara yang ampuh untuk mengendalikan kadar gula dalam darah penderita penyakit diabetes. Kemajuan pesat telah dicapai dalam penyediaan insulin, dan dokter dapat memilih di antara beberapa jenis produksi sewaktu dia menyesuaikan program pengobatan dengan kebutuhan penderita. "Bahan-bahan penambah gula" ialah obat yang dimasukkan melalui mulut. Bahan ini dapat digunakan sebagai pengganti insulin jikalau penyakit itu dalam keadaan ringan dan tidak dapat diatasi hanya dengan cara pengaturan makanan.''
Setelah ditemukan penyakit gula ini, baiklah pasien istirahat di rumah sakit selama beberapa hari untuk mendapatkan intruksi tentang pengendalian penyakit. Disinilah dia belajar bagaimana caranya mengatur makanannya, bagaimana memeriksa gula dalam air seni dan bagaimana carabya mengambil insulin atau penggantinya. Sejak itu dia dapat menikmati kesehatan yang sempurna kalau dia setia mengikuti program pengobatan. juga perlu diadakan pemeriksaan kesehatan secara berkala untuk mengukur kemajuan dan menyesuaikan pengobatan kalau itu perlu.''
Dalam keadakan tertentu diperlukan persediaan khusus dalam pengalaman seorang penderita penyakit gula. Penderita diabetes yang hamil diperlukan pengawasan yang lebih-lebih serius ketat dari yang biasa. Bayi lebih mudah mendapat maut kalau ibunya tidak dpat mengatasi penyakit gula. Kalau penderita diabetes harus menjalani oprasi, maka program pengobatannya harus diatur dengan baik selama berlangsung pembedahan dan selamaaa penyembuhan. Dalam kasus infeksi kulit atau jaringan tubuh, program pengobatan harus disesuaikan.''
Penderita diabetes harus mengatur gerak badan dengan teliti hampir seperti mengatur makanan. Setiap hari dia harus mengadakan gerak badan. Oleh karena jenis gerak badan mengubah kebutuhannya akan makanan pembangkit tenaga, Masalah melakukan terlalu sedikit atau terlalu gerak badan sama saja seriusnya dengan memakan terlalu banyak atau terlalu sedikit makanan.''
Kadar Gula yang rendah : Klik disini
Sebab-sebab kadar gula menurun : Klik disini
penyakit gula dan obatnya,penyakit gula diabetes,ciri penyakit gula
0 komentar:
Posting Komentar